NEW MEDIA
I. Definisi New Media
New Media
terdiri dari 2 kata yaitu New dan Media. New yang berarti Baru dan Media yang
berarti Perantara. Jadi New Media merupakan Sarana perantara yang baru. Baru
dalam arti disini dilihat dari segi waktu, manfaat, produksi, dan
distribusinya. New Media juga dapat disebut sebuah istilah yang dimaksudkan
untuk mencakup kemunculan digital, komputer, atau jaringan teknologi informasi
dan komunikasi di akhir abad ke-20. Sebagian besar teknologi yang
digambarkan sebagai “media baru” adalah digital, seringkali memiliki
karakteristik dapat dimanipulasi, bersifat jaringan, padat, mampat, interaktif
dan tidak memihak. Beberapa contoh New Media adalah Internet, website, komputer
multimedia, permainan komputer, CD-ROMS, dan DVD.
II. Pandangan New Media
New Media
merupakan perkembangan baru dari media-media yang telah digunakan manusia.
Karakternya yang merupakan bentuk digital tentu memudahkan dalam bertukar
informasi dan berbagai kegiatan lainnya.
Namun dalam perkembangannya, New Media
bisa memberikan nilai negatif juga, yaitu dapat mengakses situs yang berbau
porno dan kekerasan dengan mudah dan memberikan efek ketagihan bagi
penggunanya. Jadi sudah seharusnya perkembangan New Media diikuti juga dengan
kebijakan orang yang memanfaatkannya.
III. Manfaat New Media
Banyak manfaat dari New Media
diantaranya adalah sebagai berikut:
- Arus informasi yang dapat dengan mudah dan cepat
diakses dimana saja dan kapan saja.
- Sebagai Media transaksi jual beli
- Sebagai media hiburan contohnya game online,
jejaring social, streaming video, dll
- Sebagai media komunikasi yang efisien. Kita
dapat berkomunikasi dengan orang yang berada jauh
- sekalipun, bahkan bertatap muka dengan video
conference.
- Sarana pendidikan dengan adanya buku digital
yang mudah dan praktis
- Memudahkan seseorang untuk memperoleh suatu hal
yang ia inginkan. Jadi media bisa dibilang untuk memerantarai orang mendapatkan
suatu hal yg ia inginkan dengan mudah.
IV. Komponen New Media
Komponen dari
new media yaitu : Handphone, Internet, dan Komputer. Handphone / Smart Phone
dapat dijadikan sebagai komponen New Media karena dengan Smart Phone kita dapat
mengakses bebesapa situs jejaring sosial diantaranya Facebook, Twitter, Email,
Plurk, Heello, FourSquare, dan lain sebagainya.
Dengan
SmartPhone kita dapat lebih cepat mendapatkan informasi yang kita inginkan atau
juga memberikan informasi yang kita dapatkan sesuai dengan kenyataan. Misalkan
di situs jejaring Twitter, kita dapat mendapatkan informasi tentang kejadian
sekitar dengan memfollow akun yang berhubungan dengan berita yang baru.
Internet dijadikan sebagai komponen New Media karena dengan Internet kita dapat
mengakses berbagai informasi dimanapun kita berada. Internet memudahkan kita
untuk melakukan sebuah interaksi sosial dengan manusia sekitar. Komputer
dijadikan sebagai komponen New Media karena computer juga dapat memudahkan kita
mendapatkan informasi. Ketiga komponen diatas tidak dapat saling dipisahkan,
antara Smart Phone dengan Internetm dan juga Komputer dengan Internet.
Ketiganya saling berkaitan dan harus seimbang dalam pemakaiannya.
V. Aplikasi New Media
Pada saat
perkembangan teknologi sedag berkembang dengan sangta cepatnya, pasti banyak
sekali produk-produk multimedia yang semakin banyak juga yang akan kita
ketahui, baik itu melalui media massa, ataupun media elektronk seperti internet
pada saat ini.
Seiring
dengan berkembang pesatnya media saat ini, saya akan membahas tentang beberapa
aplikasi new media yang sudah awam kita gunakan sehari hari sebagai sarana
untuk membantu kita dalam berbagai bidang. Contohnya yang sudah sangat banyak
digunakan oleh masyarakat adalah Cloud Compunting, Argum. Siapa yang tak kenal
dengan jenis jejaring sosial ini? Dari mulai anak anak sampai orang dewasa
bahkan sudah sangat familiar dengan nama ini. Begitu pula berbagai jenis
aplikasi new media lain yang juga sudah banyak digunakan masyarakat.
Beberapa contohnya akan saya
bahas dalam artikel ini :
1.
Cloud
Computing
Komputasi
awan (bahasa Inggris: cloud computing) adalah sosis gabungan
pemanfaatan teknologi komputer ('komputasi') dan pengembangan berbasis Internet
('awan'). Awan (cloud) adalah metafora dari internet, sebagaimana awan
yang sering digambarkan di diagram jaringan komputer. Sebagaimana awan dalam
diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud) dalam Cloud Computing
juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya. Ia
adalah suatu metoda komputasi di mana kapabilitas terkait teknologi informasi disajikan
sebagai suatu layanan (as a service), sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet
("di dalam awan") tanpa mengetahui
apa yang ada didalamnya, ahli dengannya, atau memiliki kendali terhadap
infrastruktur teknologi yang membantunya. Menurut sebuah makalah tahun 2008
yang dipublikasi IEEE Internet Computing "Cloud Computing adalah
suatu paradigma di mana informasi secara permanen tersimpan di server di internet
dan tersimpan secara sementara di komputer pengguna (client) termasuk di
dalamnya adalah desktop, komputer tablet, notebook, komputer tembok, handheld,
sensor-sensor, monitor dan lain-lain."
Komputasi awan adalah suatu
konsep umum yang mencakup SaaS, Web 2.0, dan tren teknologi terbaru lain yang
dikenal luas, dengan tema umum berupa ketergantungan terhadap Internet untuk
memberikan kebutuhan komputasi pengguna. Sebagai contoh, Google Apps
menyediakan aplikasi bisnis umum secara daring yang diakses melalui suatu penjelajah
web dengan perangkat lunak dan data yang tersimpan di server. Komputasi awan
saat ini merupakan trend teknologi terbaru, dan contoh bentuk pengembangan dari
teknologi Cloud Computing ini adalah iCloud
2.
Augmented
Reality
Augmented Reality adalah teknologi yang
menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah
lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut
dalam waktu nyata. Tidak seperti realitas maya yang sepenuhnya menggantikan
kenyataan, namun Augmented Reality hanya menambahkan atau melengkapi kenyataan.
Benda-benda
maya menampilkan informasi yang tidak dapat diterima oleh pengguna dengan
inderanya sendiri. Hal ini membuat Augmented Reality sesuai sebagai alat untuk
membantu persepsi dan interaksi penggunanya dengan dunia nyata. Informasi yang
ditampilkan oleh benda maya membantu pengguna melaksanakan kegiatan-kegiatan
dalam dunia nyata.
AR ini
senrdiri dalam hubungannya terhadap New media adalah dapat di kompinasikan dan
di buat menjadi sutu aplikasi yang dapant menyampaikan suatu informasi dalam
pengembangannya. Contohnya adalah pengembangan dari Google yang di berinama
Projek Glass.
3.
Detik.com
dan semacam.a
Siapa yang
tidak tau dengan Detik.com dan semacamnya seperti news pada Yahoo.com. Ini
adalah sarana menyebarkan informasi terbaru kepada pembaca.
Dan masih banyak lagi New
Media seperti: Facebook dalam pemasaran, Youtube dalam pengenalan, dan lain-lain
sebagainya.
Sumber
http://en.wikipedia.org/wiki/New_media
http://id.wikipedia.org/wiki/Komputasi_awan
http://bayyuaji.wordpress.com/2012/01/05/definisi-new-media-beserta-manfaat-dan-aplikasinya/
http://ilhamsk.com/apa-itu-cloud-computing/
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.